Selasa, 07 Februari 2023

Kegiatan Ekstrakurikuler SD Negeri Kuniran I Purwosari


Kegiatan Ekstrakurikuler adalah pendidikan di luar mata pelajaran dan pelayanan konseling untuk membantu pengembangan peserta didik sesuai dengan kebutuhan, potensi, bakat, dan minat mereka melalui kegiatan yang secara khusus diselenggarakan oleh pendidik dan atau tenaga kependidikan yang berkemampuan dan berkewenangan di sekolah/madrasah. Biasanya kegiatan ekstrakurikuler diadakan setelah kegiatan belajar mengajar di sekolah selesai ataupun di hari-hari libur. Visi kegiatan ekstra kurikuler adalah berkembangnya potensi, bakat dan minat secara optimal, serta tumbuhnya kemandirian dan kebahagiaan peserta didik yang berguna untuk diri sendiri, keluarga dan masyarakat.

Kegiatan ekstrakurikuler yang dapat menerapkan pendidikan karakter salah satunya adalah Drum Band. Drum Band merupakan istilah yang biasa digunakan di Indonesia. Drum Band merupakan sekelompok barisan orang yang memainkan lagu dengan menggunakan kombinasi beberapa jenis alat musik (tiup, perkusi, dan instrumen) secara bersama – sama yang biasanya dipimpin oleh field commander dan drum major serta diiringi dengan atraksi tari dari pemain bendera (color guard). Biasanya dalam pertunjukan Drum Band membawakan berbagai jenis lagu yang disertai dengan aksi baris berbaris. Dalam kegiatan ekstrakurikuler Drum Band, siswa dituntut untuk memiliki kemampuan fisik yang kuat serta kerjasama yang baik. Selain keterampilan kognitif dan psikomotor juga terdapat keterampilan afektif dalam kegiatan ekstrakurikuler Drum Band. Melalui keterampilan inilah dapat diterapkan pendidikan karakter dalam ekstrakurikuler Drum Band melalui pembiasaan. Alhamdulillah di SD Negeri Kuniran I sudah mulai berjalan kegiatan ekstrakurikuler Drum band ditahun ajaran 2022/2023 ini. Banyak sekali peminat Drum Band di SD Negeri Kuniran I, karena semua siswa SD Negeri Kuniran I kreaktif dan aktif dalam segala bidang.


Selain sikap disipilin yang tinggi, dalam kegiatan ekstrakurikuler Drum Band siswa juga dituntut untuk memiliki sikap bertanggung jawab. Yaitu tanggung jawab terhadap alat musik yang digunakan dimana siswa harus mengambil dan mengembalikan alat musik sendiri serta menjaga alat musik tersebut pada saat latihan dengan baik, tanggung jawab personal yaitu dalam pengusaan materi dan lagu, tanggung jawab divisi yaitu antar sesama pengguna alat musik, maupun tanggung jawab dengan kelompoknya.


Kegiatan ekstrakurikuler Drum Band di SD Negeri Kuniran I Purwosari ini pasti akan menjadi salah satu kegiatan ekstrakurikuler unggulan dan semakin hari akan semakin meningkat kemampuan setiap siswanya. Diharapkan setelah beberapa bulan ini latihan, Drum Band SD Negeri Kuniran I bisa tampil diberbagai acara. Baik acara perlombaan ataupun peringatan Agustusan mendatang. Pihak sekolah juga selalu memberi motivasi dan dukungan kepada semua siswanya untuk lebih sering belajar dan belajar, agar kemampuan dan bakat yang dimiliki semakin meningkat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar